RPP Matematika kelas 4 MI semester 2 materi Segi Banyak

 

Assalamualaikum. selamat datang kembali Saudara saudariku se profesi. kali ini saya akan membagikan kepada saudara sekalian sebuah RPP yang tak perlu ribet buat download ini itu, tak perlu harus klik ini itu,membagi ilmu dan membuat orang lebih mudah itu lebih bagus dan lebih baik, Allah saja tidak menyulitkan hambanya. masak kita sesama manusia saling menyulitkan. silahkan bagi yang membutuhkan,silahkan copy.

semoga bermanfaat dan menjadi amal ibadah buat kita semua. aamiin

jangan lupa komentarnya ya..




RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

 

SEKOLAH                   : MI MATHLA’UL ANWAR LEBAK SIRNASARI

KELAS/SEMESTER   : IV/II

MATA PELAJARAN              : MATEMATIKA

ALOKASI WAKTU    : 8x 35 Menit (4 kali pertemuan)

Kompetensi Inti           : Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, di sekolah, dan tempat bermain.

Kompetensi Dasar      : 3.8 Menganalisis sifat-sifat segi banyak beraturan dan segi banyak tidak beraturan.

  4.8 Mengidentifikasi segi banyak beraturan dan segi banyak tidak beraturan

Indikator :

Ø  Menjelaskan pengertian segi banyak

Ø  Membedakan bangun datar segi banyak dan bukan segi banyak

Ø  Mengelompokkan segi banyak beraturan dan segi banyak tidak beraturan

Tujuan Pembelajaran :

Ø  Siswa mampu menjelaskan pengertian segi banyak

Ø  Siswa dapat membedakan bangun datar segi banyak dan bukan segi banyak

Ø  Siswa dapat mengelompokkan segi banyak beraturan dan segi banyak tidak beraturan

Karakter yang Diharapkan : disiplin, teliti, rasa ingin tahu,

Materi Pokok : Segi Banyak (di buku LKS/buku paket)

Metode Pembelajaran : Tanya jawab, problem solving, demonstrasi

Kegiatan Pembelajaran :

Kegiatan pendahuluan:

Ø  Guru mengkondisikan siswa dan mengajak siswa untuk berdoa

Ø  Guru menanyakan kabar siswa

Ø  Guru memberikan apersepsi kepada siswa mengenai materi yang akan dipelajari.

 

Kegiatan inti :

Eksplorasi

Ø  Guru menggambar beberapa buah persegi/segi banyak

Ø  Guru memberikan pertanyaan tentang gambar tersebut

Elaborasi

Ø  Guru meminta siswa untuk melakukan literasi terkait materi di buku lks

Ø  Guru menjelaskan materi terkait tentang segi banyak, segi banyak beraturan dan segi banyak tidak beraturan

Ø  Guru meminta siswa maju ke depan menunjukkan dan menjelaskan mana yang termasuk segi banyak beraturan dan segi banyak tidak beraturan

Ø  Guru meminta siswa untuk mengelompokkan mana bangun datar segi banyak beraturan dan bukan segi banyak beraturan

Konfirmasi

Ø  Guru memberikan kesempatan kepada siswa terkait materi segi banyak, segi banyak beraturan dan segi banyak tidak beraturan

Ø  Guru member pertanyaan seputar materi segi banyak

Ø  Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk menjawab pertanyaan

Kegiatan Penutup

Ø  Guru bersama-sama membuat kesimpulan terkait segi banyak, segi banyak beraturan dan segi banyak tidak beraturan.

Ø  Guru memberikan tugas kepada siswa.

Ø  Guru dan siswa bersama menutup pelajaran dengan mengucapkan lafadz hamdalah.

Alat dan Sumber Belajar

Ø  Buku LKS, Buku Paket, Kertas Origami, alat peraga Matematika

Penilaian

Ø  Tes tulis, tes lisan, demonstrasi

Leuwiliang,      Januari 2022

Wali Kelas

 

 

Siti Munawaroh,S. Pd.I

0 Response to "RPP Matematika kelas 4 MI semester 2 materi Segi Banyak"